Prospek Kerja Ilmu Gizi – Jurusan Ilmu Gizi merupakan satu diantara beberapa jurusan kuliah di bidang kesehatan. Apa saja peluang kerjanya? Berikut kami berikan uraiannya untuk Anda!

Prospek Kerja Ilmu Gizi
Ya, ada banyak peluang atau prospek kerja ilmu gizi yang bisa dipilih sesuai minat dan bakat yang Anda miliki, mari simak ulasan selengkapnya di bawah ini!
Ahli Gizi di Rumah Sakit
Prospek kerja ilmu gizi pertama yang bisa Anda coba geluti setelah lulus dari bangku kuliah adalah menjadi ahli gizi di rumah sakit. Jika Anda bekerja di rumah sakit, biasanya Anda akan ditempatkan di bagian unit instalasi gizi yang bertugas mengatur menu makanan untuk pasien.
Anda pun akan memberikan konseling gizi kepada pasien ketika pasien sudah diperbolehkan pulang ke rumah dengan harapan pasien dapat selalu menjaga pola makan dan kesehatannya. Anda berhak mendapatkan gaji per bulan mulai dari 2 jutaan rupiah.
Konsultan Gizi
Prospek kerja ilmu gizi berikutnya yang dapat dijadikan pilihan karir Anda adalah menjadi seorang konsultan gizi. Namun kebanyakan pekerjaan menjadi seorang konsultan gizi diambil oleh senior yang memang sudah memiliki pengalaman yang banyak di dunia kerja.
Anda bisa membuka jasa konsultan sendiri atau bergabung dengan pusat kebugaran, usaha catering sehat dan sebagainya.
Menjadi Tenaga Gizi di Sekolah
Prospek kerja ilmu gizi selanjutnya adalah menjadi tenaga gizi di sekolah. Anda bisa melamar kerja sebagai ahli gizi untuk menyediakan makan siang di sekolah yang sudah memiliki sistem tersebut.
Biasanya gaji perbulan yang diberikan mulai dari 2 juta rupiah.
Staf Lembaga Kesehatan Masyarakat
Rekomendasi selanjutnya prospek kerja ilmu gizi yang tidak kalah menariknya untuk dipertimbangkan adalah menjadi staff di lembaga kesehatan masyarakat. Ada banyak lembaga kesehatan masyarakat di Indonesia seperti Posyandu, klinik dan juga puskesmas.
Tugas Anda adalah meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pemenuhan gizi. Sebagai staf, Anda bisa mendapatkan gaji bulanan sekitar 1,5 juta sampai 2,5 juta rupiah.
Bekerja di Industri Makanan dan Minuman
Lulusan ahli gizi yang berkarir di perusahaan yang bergerak dalam bidang industri makanan dan minuman biasanya bertugas sebagai seorang quality control dan untuk memastikan keamanan makanan dan minuman yang diproduksi apakah sudah sesuai standar kesehatan atau tidak.
Anda pun harus mengecek nutrition fact yang akan dicantumkan pada label makanan atau minuman yang pertama kali diproduksi. Anda akan mendapatkan gaji per bulan mulai dari 2 juta rupiah sampai di atas 4 juta rupiah tergantung perusahaan tempat Anda bekerja.
Peneliti
Kalau Anda memiliki ketertarikan dan minat di akademik, Anda bisa menjadi seorang peneliti. Anda bisa meneliti terkait gizi di masa kini atau di masa yang akan datang dan penghasilan atas hasil penelitian yang bisa Anda dapatkan tentunya besar.
Pengusaha di Bidang Kuliner
Sebagai lulusan ilmu gizi, Anda akan memiliki banyak pengetahuan terkait ilmu gizi dan hal tersebut membuat Anda bisa membuka usaha kuliner.
Kini banyak orang yang tidak hanya butuh makan melainkan juga butuh catering sehat untuk memenuhi kebutuhan gizi sehari – harinya. Dengan begitu melalui background pendidikan Anda yang belajar di ilmu gizi bisa membuka usaha catering sehat misalnya atau membuka usaha lain di bidang kuliner.
Penulis
Jika Anda memiliki keahlian menulis, Anda pun bisa menjadi seorang penulis. Anda bisa membuat artikel atau menerbitkan buku yang membahas tentang gizi dan informasi seputar gizi lainnya. Pasti akan menjadi bacaan yang bermanfaat.
Bekerja di Restoran atau Hotel
Tidak hanya lulusan perhotelan saja yang bisa bekerja di hotel atau restoran. Hotel dan restoran tetap akan butuh ahli gizi untuk menyediakan menu terbaik bagi customer mereka. Oleh sebab itu Anda bisa bekerja di sana dengan gaji yang beragam tergantung kebijakan hotel dan restoran tersebut.
Pegawai Negeri Sipil (PNS)
Mendaftar sebagai PNS dengan latar belakang ilmu gizi akan membuat Anda ditempatkan di dinas kesehatan, BPOM sampai dengan rumah sakit milik pemerintah. Jika bekerja di BPOM, Anda akan menjadi bagian dari tim yang bertugas sehari – hari dalam penentuan suatu produk apakah sesuai dengan izin BPOM atau tidak.
Gaji per bulan Anda bervariasi tergantung di bagian mana nantinya Anda ditempatkan dengan background ilmu gizi yang Anda miliki. Biasanya Anda akan mendapatkan gaji rata – rata mulai 2 juta rupiah per bulan.
Demikian informasi yang dapat kami bagikan seputar Prospek Kerja Ilmu Gizi. Semoga menjadi informasi yang bermanfaat sekaligus menambah wawasan Anda.