Akuntansi perbankan merupakan sebuah program studi yang mempelajari mengenai seluk beluk keuangan perbankan. Pekerjaan utama yang sangat potensial untuk lulusan Akuntansi Perbankan memang bekerja di bank baik bank konvensional atau bank syariah.
Namun selain bekerja di bank, ada prospek kerja akuntansi perbankan lainnya yang potensial untuk lulusan Akuntansi Perbankan. Apa sajakah prospek kerja akuntansi perbankan dan berapa gajinya?
Prospek Kerja Akuntansi Perbankan dan Gajinya
Berikut beberapa prospek kerja Akuntansi Perbankan yang Anda perlu tahu beserta informasi gajinya :
Teller
Anda yang sudah biasa pergi ke bank tentu tak akan asing lagi dengan profesi ini. Anda yang merupakan lulusan Akuntansi Perbankan bisa berkarir menjadi seorang teller bank baik teller bank konvensional atau bank syariah.
Untuk gaji, rata – rata seorang teller akan mendapatkan gaji sebesar 3 jutaan rupiah per bulan. Kemampuan komunikasi yang memadai diperlukan untuk menjadi seorang teller karena berhubungan langsung dengan nasabah bank.
Customer service
Sama dengan profesi teller yang butuh kecakapan atau keterampilan komunikasi, profesi sebagai customer service juga membutuhkannya. Seorang customer service wajib menanyakan masalah apa yang dialami nasabah dan mampu mengatasi masalah yang dialami nasabah tersebut. Gaji seorang customer service per bulan sekitar 3 juta rupiah.
Surveyor
Tugas seorang surveyor utamanya adalah mengumpulkan informasi dan melakukan langkah verifikasi data terhadap calon nasabah utamanya yang berkaitan dengan pengajuan kredit. Rata – rata gaji seorang surveyor sebesar 3,2 juta sampai 3,5 juta rupiah per bulan.
Collector
Seorang collector yang bekerja di suatu bank akan bekerja melakukan penagihan utang terhadap nasabah. Jadi nasabah yang memiliki utang dan menunggak angsuran akan ditagih oleh collector.
Selain bank, biasanya perusahaan yang berdiri di bidang keuangan lainnya juga butuh collector misalkan seperti leasing atau perusahaan financial technology. Rata – rata gaji seorang collector di Indonesia sekitar 3,5 juta- 4 juta rupiah per bulan.
Marketing
Tugas marketing tak jauh – jauh dari mempromosikan suatu produk perusahaan tempat Anda bekerja. Tak hanya perusahaan yang bergerak di bidang dagang saja yang butuh tenaga marketing, perusahaan perbankan juga butuh tenaga marketing.
Tugas marketing perbankan adalah menyosialisasikan produk atau layanan perbankan. Gaji marketing perbankan per bulan sekitar 2,5 juta sampai 4 jutaan rupiah.
Customer relationship officer
Customer relationship officer tugasnya adalah memberikan suatu informasi terhadap konsumen dan menyelesaikan masalah yang dihadapi oleh nasabah. Untuk gaji seorang customer relationship officer per bulan sekitar 3 jutaan rupiah.
Account officer
Tugas dari seorang Account officer atau AO di bank adalah melakukan pemasaran produk keuangan yang berupa kredit agar bank bisa mendapatkan nasabah. Di era digital sekarang ini mereka memiliki pekerjaan yang berkaitan langsung dengan nasabah atau berinteraksi dengan nasabah melalui media digital bank tempatnya bekerja.
Gaji Account Officer per bulan sekitar 2,2 juta sampai dengan 4 juta rupiah tergantung kapasitas bank tempatnya bekerja. Biasanya gaji AO di bank swasta dan bank BUMN berbeda.
Desk collection
Desk collection secara sederhana merupakan sebutan bagi mereka yang bekerja di balik meja untuk mengingatkan nasabah yang memiliki utang. Gaji orang yang bekerja di bagian desk collection sebesar 3,5 jutaan rupiah per bulan.
Staf keuangan
Seorang staf keuangan memiliki tugas utama membantu tugas yang dimiliki seorang koordinator keuangan. Berbagai macam tugas yang berkaitan dengan arus kas, pembayaran, tagihan, setoran dan lainnya akan dikelola staf keuangan dan harus terselesaikan dengan baik. Gaji seorang staf keuangan per bulan sekitar 3 juta sampai 4 juta rupiah.
Manajer investasi
Pilihan pekerjaan lain yang bisa dilakukan oleh seorang lulusan akuntansi perbankan adalah menjadi manajer investasi. Anda bisa melamar agar bisa bekerja di perusahaan investasi untuk menempati posisi manajer investasi.
Tugas Anda adalah mengelola dana investasi client. Besaran gaji perbulan yang bisa didapatkan sekitar 5 juta sampai 7 jutaan rupiah.
Itulah beberapa prospek kerja akuntansi perbankan dan informasi rentang gajinya. Anda yang merupakan lulusan Akuntansi perbankan bisa bekerja di salah satu bidang kerja di atas.