Tugas dan Tanggung Jawab Tour Leader – Apa yang dimaksud dengan tour leader? Apa saja tugas dan tanggung tour leader? Mari simak jawaban lengkapnya di sini!
Menjadi perwakilan dari travel agent, pengertian tour leader singkatnya adalah seseorang yang bertugas mengatur tamu. Dibandingkan dengan tour guide, seorang tour leader memiliki tugas dan tanggung jawab lebih besar. Bagaimana tidak, tour leader bertugas menjadi ketua rombongan wisatawan dan menghandle semua kegiatan wisatawan sejak keberangkatan hingga tiba di tempat tujuan.
Tugas dan Tanggung Jawab Tour Leader
Adapun tugas dan tanggung jawab tour leader utama adalah memastikan para tamu yang hendak berwisata telah mendapatkan tiket transportasi, membantu memenuhi kebutuhan setiap peserta wisata dan memastikan tidak ada masalah selama di perjalanan.
Pada saat sampai ke tempat tujuan wisata, peserta wisatawan akan dijemput tour guide sehingga mulai dari sinilah peranan tour leader hanyalah sebagai back up. Namun untuk lebih jelasnya, mari simak ulasan selengkapnya di bawah ini.
- Tugas pertama seorang tour leader adalah menjadi ujung tombak industri pariwisata. Anda yang berprofesi sebagai tour leader bertugas memandu wisatawan ketika berlibur
- Merepresentasikan tempat wisata yang dikunjungi secara komprehensif
- Menceritakan secara mendetail mengenai objek wisata yang dikunjungi
- Memastikan ada nilai – nilai edukasi yang didapatkan wistawan dari sekadar bersenang – senang dengan berlibur
- Memiliki peranan yang sangat penting untuk memajukan industri pariwisata.
- Merekomendasikan objek wisata yang menarik dan terpopuler untuk dikunjungi kepada wisatawan
- Menciptakan kesan yang baik atas daerah, negara atau bangsa dan kebudayaan tempat kunjungan kepada wisatawan
- Memberi perlindungan dan memberi jaminan keselamatan kepada wisatawan
- Selain itu, tour leader juga bertugas mengenalkan profil perusahaan tempat bekerja dengan baik
- Berterima kasih kepada peserta rombongan karena sudah menggunakan jasa perusahaan tempat di mana ia bekerja.
- Memimpin doa sebelum wisata dimulai
- Menghafal atau setidaknya Anda bisa mengingat nama – nama anggota rombongan yang ikut dalam tour
- Membagikan dan menjelaskan jadwal perjalanan secara jelas kepada wisatawan
- Menghibur peserta tour
- Menghubungi hotel atau tempat penginapan dan rumah makan untuk nanti digunakan rombongan wisatawan
- Menampung saran – saran atau pun kritik yang diberikan anggota wisatawan
- Membuat estimasi biaya perjalanan secara terperinci
Persyaratan yang harus Anda penuhi untuk bisa menjadi seorang Tour Leader
- Memiliki penampilan menarik. Ya, biasanya seorang wisatawan akan lebih tertarik dengan tour leader yang memiliki penampilan menarik, bersih, unik, tidak sombong dan menyenangkan.
- Memiliki wawasan luas. Sebagai tour leader Anda juga harus memiliki pengetahuan luas mengenai destinasi wisata yang dikunjungi. Hal tersebut pastinya akan lebih disenangi peserta wisata.
- Memiliki jam terbang tinggi dan banyak pengalaman. Para wisatawan pastinya akan lebih tertarik dengan tour leader yang memiliki jam terbang tinggi dan banyak pengalaman dibanding tour leader baru.
- Memiliki skill fotografi.
- Ramah terhadap semua anggota rombongan.
- Humoris dan mudah akrab dengan peserta rombongan juga akan lebih disenangi.
- Cekatan karena yang demikian tidak akan memakan waktu lebih banyak.
- Kreatif juga dibutuhkan untuk membuat perjalanan wisata lebih mengesankan.
- Pantai berkomunikasi. Seorang tour leader yang pantai berkomunikasi pastinya akan lebih terdengar menyenangkan ketika menyampaikan cerita atau informasi seputar tempat wisata yang dikunjungi.
Demikian informasi tentang Tugas dan Tanggung Jawab Tour Leader. Semoga informasi ini dapat bermanfaat.