Tugas dan Tanggung Jawab System Analyst

Tugas dan Tanggung Jawab System Analyst – Apa itu system analyst? Pengertian system analyst adalah seseorang dengan profesi di bidang tertentu, yakni teknologi informasi yang berfokus pada aktivitas perencanaan, penelitian, pengkoordinasian, pemilihan perangkat lunak dan sistem untuk akomodasi kebutuhan institusi. Profesi ini berperan penting dalam suatu perusahaan sebagai upaya pengembangan suatu sistem. Buat Anda yang tertarik dengan profesi tersebut, berikut informasi tugas dan tanggung jawab system analyst yang perlu Anda tahu.

Tugas dan Tanggung Jawab System Analyst

Tugas dan Tanggung Jawab System Analyst

Bekerja sebagai system analyst, Anda nanti akan dituntut untuk memiliki kemampuan analisis yang kuat. Tujuannya, agar bisa mengidentifikasi suatu masalah di perusahaan, lalu merancang solusi terbaiknya dnegan cara memperhatikan potensi dan keterbatasan dari teknologi informasi. Adapun beberapa tugas dan tanggung jawab menjadi seorang System Analyst adalah sebagai berikut:

  • Memiliki pemahaman yang komprehensif tentang bahasa pemograman, aplikasi, sistem operasi dan perangkat database, juga perangkat keras. Ini nanti akan memudahkan Anda mengerjakan tugas – tugas kantor
  • Mengatasi dan memelihara data warehouse
  • Mengatasi dan memelihara sistem penyimpanan data – data perusahaan
  • Melakukan riset trend teknologi
  • Mengidentifikasi kebutuhan organisasi dari sistem TI dengan baik
  • Merancang dan implementasikan solusi teknologi khusus
  • Tingkatkan fungsionalitas dan kinerja sistem, juga jaringan komputer yang ada
  • Melakukan pengujian sistem terbaru
  • Membahas mengenai kebutuhan klien dan pengguna
  • Mengidentifikasi kerentanan atau pun area dengan kinerja buruk guna meningkatkan produktivitas, efisiensi juga keakurasian
  • Menyiapkan dan menganalisa laporan cost dan benefit untuk tingkatkan kualitas
  • Komunikasikan keputusan strategis dengan klien dan karyawan di departemen TI yang lain
  • Melatih penggunaan akhir, kemudian menulis instruksi secara manual untuk penggunaan klien dan karyawan
  • Menerjemahkan keinginan klien dan pengguna sistem informasi jadi rancangan sistem teknologi yang baik
  • Merancang aplikasi yang berbasis PC atau mobile secara mendetail
  • Melakukan analisis perilaku organisasi dan fungsinya secara lengkap
  • Melakukan analisis mengenai biaya pengembangan sistem dan rentang waktu yang dibutuhkan
  • Melakukan gelar studi kelayakan dan desain sistem yang dikembangkan

Persyaratan yang harus Anda penuhi untuk bisa menjadi seorang System Analyst

  • Memiliki kemampuan berpikir yang logis
  • Memiliki kemampuan riset
  • Memiliki kemampuan manajerial
  • Memiliki keterampilan komunikasi yang baik
  • Menguasai bahasa asing, terutama bahasa Inggris baik lisan maupun tulisan
  • Memiliki pengetahuan dan keterampilan teknologi komputer yang baik dan teknik pengelolahan data – data
  • Memiliki pengetahuan mengenai metode kuantitatif
  • Memiliki pengetahuan mengenai user atau bisnis secara umum agar bisa berkomunikasi dengan user yang nanti akan menjalankan sistem
  • Memiliki pengetahuan bisnis yang baik, misalnya mengenai akuntansi perusahaan, marketing, manajemen, company policies dan personalia
  • Berpikir analitis, baik dengan menggunakan logika dan penalaran untuk identifikasi kekuatan serta kelemahan dari solusi alternative maupun pendekatan masalah yang ditangani
  • Problem solving
  • Memiliki manajemen waktu yang baik untuk menangani deadline yang diberikan dalam merancang aplikasi, website atau lainnya
  • Bersikap tegas untuk memutuskan sesuatu
  • Akurat dalam menjalankan proses analis system
  • Berpikir kreatif dan kritis dalam memecahkan masalah yang ada dan menciptakan sistem baru yang lebih baik dari sistem yang sebelumnya
  • System administration, ini adalah hal umum yang digunakan secara professional untuk memantau sistem komputer

Demikian informasi tentang Tugas dan Tanggung Jawab System Analyst. Semoga informasi ini dapat bermanfaat.

Artikel Terbaru