People Development Adalah? Pengertian dan Cara Menerapkannya

People Development adalah salah satu hal yang sangat penting dalam pengembangan sumber daya manusia dalam sebuah perusahaan. Salah satu tujuan untuk menemukan pemimpin yang mampu mengelola bidang perencanaan masing masing unit di sebuah perusahaan.

Program pengembangan ini dapat dilakukan secara formal untuk mengisi sebuah peran dalam manajemen berikutnya. Proses dalam pengembangan inilah yang disebut sebagai People Development.

Pengertian People Development

people development

People development adalah proses pelatihan terhadap karyawan pada sebuah perusahaan yang ditunjuk oleh atasannya atas dasar kemampuan di bidangnya untuk dapat memperoleh posisi atau peran tertentu. Dalam proses ini, tentunya dilatih untuk merancang berbagai program pengembangan dasar dasar kepemimpinan dan diberikan kepada mereka yang mendapatkan kesempatan.

Manfaat People Development

Manfaat dengan adanya people development antara lain dapat memotivasi karyawan agar lebih semangat dalam bekerja, membangun inovasi baru, dan lebih produktif dalam bekerja baik individu maupun tim. Karena untuk mendapatkan kesempatan memperoleh people development tentunya tidaklah sembarangan.

Sasaran People Development dalam Perusahaan

People development ini diberikan kepada mereka yang dinilai memiliki kemampuan dan semangat kerja yang bagus, sehingga pimpinan perusahaan tertarik untuk menjadikanmu sebagai pengelola atau manajer dalam bidang tertentu.

Cara Menerapkan People Development

Berikut adalah beberapa yang dapat dipelajari untuk membuat program people development dan cara untuk menerapkannya

1. Mencari tahu posisi kepemimpinan yang sedang dibutuhkan oleh perusahaan.

Hal ini dapat diketahui dari data karyawan, yang tentunya sangat diperlukan. Contohnya, seorang karyawan yang akan pensiun atau akan resign. Maka sebuah perusahaan tentunya akan kehilangan karyawan di posisi tertentu.

Untuk mengatasi hal tersebut, maka rencana program people development tentunya sangat diperlukan agar dapat menggantikan karyawan yang telah terlatih, yakni kepemimpinan yang tepat dan dapat memenuhi prioritasnya.

2. Mengembangkan SDM karyawan yang Ditunjuk

Cara menerapkan people Development berikutnya adalah mengembangkan SDM karyawan yang ditunjuk. Karyawan yang ditunjuk ini diberi pemberdayaan pengembangan jiwa kepemimpinan, bukan melatihnya.  Hal ini karena melatih adalah kebiasaan yang sudah dilakukan berulang ulang tanpa adanya perkembangan. Sehingga seorang pemimpin dapat dipupuk dan dikembangkan.

Merancang sebuah program yang dapat mengembangkan sumber daya manusia, kita harus memikirkan bagaimana mereka dapat belajar dan tumbuh.

3. Memberikan kesempatan kepada kandidat

Kesempatan yang diberikan sangatlah penting untuk melihat kandidat yang tepat dalam menggantikan ketika pemimpin sedang berhalangan hadir atau bahkan dapat berkolaborasi dalam kerja tim. Ini adalah cara penerapan people development yang baik.

4. Mentoring

Mentoring dalam program people development merupakan suatu hal yang efektif saat program tersebut berjalan. Pelatihan pelatihan secara khusus dapat mendukung peserta yang sangat membantu dan berperan penting juga  diperoleh dari manajer senior sebagai panduan atau mentor

5. Identifikasi kandidat

Pemimpin yang memiliki potensi tidaklah mudah untuk dapat ditemukan. Kesalahan yang umum adalah memilih kandidat yang hanya memiliki kinerja baik dan visi yang sempit. Artinya mereka hanya bisa bekerja sesuai bidangnya tanpa mengembangkan sebuah rencana masa depan. Hanya karena kinerjanya yang rajin dan giat, belum tentu seseorang tersebut adalah kandidat yang berpotensi.

6. Tetap terbuka

Meskipun kerap kita memilih kandidat, kita sebaiknya mempertimbangkan karyawan lain yang bisa menjanjikan dari beda departemen untuk dapat terlibat di program tersebut. Oleh karena itu program people development yang efektif adalah “mengubah sesuatu yang tampak biasa saja menjadi luar biasa dengan mengembangkan bukan membuatnya”

7. Karyawan lebih dulu diberi Pemahaman

Sebelum memulai melakukan program people development bagi karyawan. Adalah mereka diberi pemahaman lebih dulu mengenai program ini. Mereka pasti akan mengambil peluang ikut serta program people development karena akan membantu para karyawan meningkatkan SDM dan produktivitas kerja.

8. Mengukur hasil

Terakhir, cara menerapkan people development adalah melakukan pengukuran hasil program ini.

Dalam menerapkan program people development tentunya ada tolak ukur sebagai keberhasilan dan dampak terhadap perusahaan, adapun indikatornya adalah jumlah peserta yang berhasil, jumlah peserta yang mendapatkan promosi, meningkatnya tanggung jawab karyawan.

Itulah tadi informasi tentang apa itu people development dan cara menerapkanya. Karena People Development adalah hal yang sangat penting untuk membangun sumber daya manusia di dalam perusahaan, maka Anda tidak boleh mengabaikannya.

Artikel Terbaru