Prospek Kerja Pendidikan Kepelatihan Olahraga – Jurusan pendidikan kepelatihan olahraga merupakan jurusan yang mempersiapkan mahasiswanya agar menjadi lulusan yang professional dibidang kepelatihan dan pendidikan olahraga. Jurusan ini juga memiliki tujuan lain, yaitu menghasilkan guru dan pelatih olahraga yang memiliki kemampuan akademis yang nantinya akan mampu berkompetisi di dunia global.
Prospek Kerja Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Ya, ada banyak peluang atau prospek kerja pendidikan kepelatihan olahraga yang bisa dipilih sesuai minat dan bakat yang Anda miliki, mari simak ulasan selengkapnya di bawah ini!
Instruktur senam
Prospek kerja pendidikan kepelatihan olahraga pertama yang bisa Anda coba geluti setelah lulus dari bangku kuliah adalah bekerja sebagai seorang guru atau instruktur. Tugas dan tanggung jawab instruktur senam adalah memandu pesenam agar mempunyai gerakan yang benar dan tepat disemua sesi. Dengan begitu tujuan dari dilakukannya senam bisa tercapai.
Gaji seorang instruktur senam setiap bulannya sekitar 1 juta – 3 juta.
Jurnalis olahraga
Prospek kerja pendidikan kepelatihan olahraga berikutnya yang dapat dijadikan pilihan karir Anda adalah menjadi jurnalis olahraga. Sebagai seorang jurnalis Anda bertugas mengumpulkan bahan berita atau melakukan peliputan, pelaporan peristiwa, penulisan berita, penyuntingan naskah berita hingga menyajian berita melalui media massa.
Gaji yang bisa didapatkan dengan menjadi jurnalis olahraga setiap bulannya sekitar 3 juta – 7 juta.
Terapis refleksologi
Prospek kerja pendidikan kepelatihan olahraga selanjutnya yaitu menjadi Refleksologi. Refleksologi sendiri merupakan jenis terapi pengobatan aneka penyakit menggunakan metode refleksologi yang sudah ada sejak 2500 SM. Telah dipraktikkan dibanyak tempat di seluruh dunia, terapis refleksologi juga tidak kalah menariknya buat Anda lulusan pendidikan kepelatihan olahraga.
Gaji seorang terapis refleksologi adalah sekitar 2 juta – 3.5 juta per bulan.
Content creator
Rekomendasi selanjutnya prospek kerja pendidikan kepelatihan olahraga yang tidak kalah menariknya untuk dipertimbangkan adalah menjadi Content creator. Content creator merupakan seseorang yang menciptakan berbagai konten, baik berupa tulisan, video, gambar, suara atau pun gabungan dari dua atau lebih materi. Konten yang dibuat tentunya diharapkan agar bisa menjadi trend setter.
Gaji yang bisa didapatkan dengan memilih prospek kerja pendidikan kepelatihan olahraga berasal dari klik iklan dan jumlah pengunjung atau penonton konten yang Anda unggah.
Pegawai negeri
Lulusan pendidikan kepelatihan olahraga juga bisa menjadi pegawai negeri dan bekerja di sektor pemerintahan, seperti di Kementerian Pemuda dan Olahraga. Tak perlu khawatir, sebab dengan menjadi pegawai negeri Anda tentunya berkesempatan untuk mendapatkan gaji yang cukup besar, yakni mulai dari 5 juta per bulan, belum termasuk tunjangan lainnya.
Pengusaha
Pengusaha atau pebisnis merupakan sosok yang mengambil sebuah keputusan dalam perpengusahaan, yang nantinya akan memberikan banyak keuntungan kepada banyak orang. Jika Anda tertarik dengan prospek ini maka Anda bisa mulai membuka usaha yang ada kaitannya dengan olahraga, seperti membuka toko peralatan olahraga, fitness centre dan lain – lain.
Penghasilan yang bisa Anda dapatkan tentu bervariasi, tergantung perkembangan usaha Anda.
Atlet
Pilihan selanjutnya adalah menjadi seorang atlet. Semakin bagusnya kemampuan yang Anda miliki, maka semakin baik pula untuk karir Anda kedepannya.
Gaji yang bisa didapatkan dengan menjadi atlet memang cukup variatif, jika Anda sudah menjadi atlet professional maka Anda bisa memiliki penghasilan hingga ratusan juta per bulan.
Guru penjaskes
Guru penjaskes adalah seseorang yang memiliki pengetahuan, keterampilan dan kompetensi untuk mengajarkan pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan. Selain itu, guru penjaskes juga bertanggung jawab dalam pengelolaan UKS.
Gaji yang bisa Anda dapatkan dengan menjadi guru penjaskes sekitar 2 juta per bulan.
Pelatih
Ini adalah prospek kerja yang tidak kalah menariknya untuk dicoba. Berbekal ilmu atau pengalaman yang Anda miliki, Anda pastinya bisa menjadi pelatih yang baik dan professional. Anda bisa melatih anak – anak muda atau para atlet yang sedang bersiap mengikuti kompetisi.
Gaji seorang pelatih sangat bergantung pada pengalaman yang dimiliki, tetapi biasanya ada dikisaran angka 10 juta per bulan.
Personal trainer
Personal trainer adalah seseorang yang kerap kali ada di tempat gym. Tugas dan tanggung jawabnya, membimbing klien menggunakan fasilitas gym. Tak hanya itu, personal trainer juga bertugas memberikan saran gizi hingga memberikan motivasi – motivasi agar klien bisa berolahraga dengan tepat.
Gaji seorang personal trainer setiap bulannya mencapai 4 juta – 9 juta.
Demikian informasi yang dapat kami bagikan seputar peluang kerja pendidikan kepelatihan olahraga. Semoga menjadi informasi yang bermanfaat sekaligus menambah wawasan Anda.