Jurusan Manajemen Sumber Daya Perairan merupakan suatu jurusan yang mempelajari tentang segala macam aspek terkait sumber daya perairan seperti laut, sosial masyarakat di sekitar laut, biota laut dan hukum yang saling berkaitan. Prospek kerja manajemen sumber daya perairan di Indonesia cukup bagus terlebih karena Indonesia memang negara yang dikelilingi lautan. Mengenai apa saja prospeknya bisa Anda simak dalam daftar berikut!
Prospek Kerja Manajemen Sumber Daya Perairan
Adapun prospek kerja manajemen sumber daya perairan yang berpotensi didapatkan setelah lulus dari kuliah di antaranya :
Pegawai Negeri Sipil atau PNS
Prospek kerja manajemen sumber daya perairan yang pertama adalah menjadi sorang pegawai negeri sipil atau PNS. Untuk bisa mendapatkan pekerjaan satu ini, Anda bisa mencoba untuk melamar ke beberapa instansi pemerintahan yang bisa dimasuki oleh lulusan manajemen perairan.
Namun perlu Anda ketahui, untuk bisa masuk ke instansi tersebut Anda diharuskan untuk lolos dalam seleksi CPNS dan Anda harus bisa bersaing dengan banyak orang yang melamar.
Adapun contoh instansi yang bisa Anda masuki untuk menjadi PNS adalah Dinas Perikanan Daerah (DPD, Bappenas, Balitbang Kelautan dan Perikanan, Balai Riset dan Observasi Laut dan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP)
PNS termasuk salah satu pekerjaan yang banyak  diminati oleh masyarakat Indonesia. Hal ini dikarenakan banyak keuntungan saat Anda menjadi PNS selain itu Anda akan  tetap mendapatkan gaji meski sudah tak bekerja lagi atau gaji pensiun.
Ahli konservasi tanah dan air
Prospek kerja yang kedua dari jurusan manajemen sumber daya perairan adalah menjadi ahli konservasi tanah dan air.
Dalam pekerjaan ini memiliki untuk merencanakan dan mengembangkan praktik serta diharuskan untuk mengontrol keadaan tanah dan kelangsungan air. Gaji yang bisa Anda dapatkan dalam bidang satu ini 7 juta rupiah per bulan.
Karyawan perusahaan swasta/BUMN
Prospek kerja manajemen sumber daya perairan yang juga bisa diambil lulus kuliah adalah menjadi karyawan perusahaan swasta/BUMN. Dalam perusahaan ini Anda bisa memilih bekerja pada bidang ilmu yang sesuai dengan manajemen sumber daya pengairan.
Sebagai contohnya Anda bisa bekerja pada perusahaan budidaya laut, pangan ikan, konsultan kelautan dan yang sejenisnya. Pada perusahaan tersebut Anda bisa bekerja pada posisi staf operasional, sumber daya manusia atau posisi manajerial lainnya dengan gaji mulai dari 3 juta rupiah per bulan.
Tenaga pengajar/dosen
Prospek kerja yang selanjutnya Anda bisa bekerja sebagai seorang dosen. Namun perlu Anda ketahui untuk menjadi seorang dosen maka Anda diwajibkan untuk menempuh jenjang pendidikan minimal S2. Namun jika Anda belum bisa untuk meneruskan pendidikan maka Anda bisa menjadi pengajar di SMK kelautan terlebih dahulu.
Dosen adalah suatu pekerjaan yang pada umumnya berada dalam dunia pendidikan atau sebagai tenaga pengajar di bidang akademis. Gaji yang bisa Anda peroleh adalah sekitar 4 hingga 6 juta rupiah sebagai dosen.
Peneliti
Prospek kerja yang selanjutnya Anda bisa bekerja sebagai seorang peneliti. Tugas dari seorang peneliti adalah meneliti masalah yang ditemukan dilapangan. Apabila Anda berminat untuk menjadi seorang peneliti maka Anad bisa meneliti pada bagian wilayah dan sumber daya perairan khusus yang terdapat di Indonesia.
Gaji yang bisa Anda dapatkan untuk menjadi seorang peneliti bisa mencapai hingga  puluhan juta rupiah.
Spesialis pengairan
Merancang dan mengelola program serta sistem pengairan di lingkungan setempat sesuai dengan ketentuan yang berlaku akan menjadi tugas sehari – hari Anda.
Segala masalah yang berkaitan dengan perairan akan menjadi pokok pembahasan yang wajib dipecahkan. Pekerjaan ini cukup kompleks dan memberikan potensi gaji bulanan sekitar 3,5 sampai 5 juta rupiah.
Ahli teknologi pangan
Tugas sehari – hari Anda sebagai ahli teknologi pangan sebagai prospek kerja manajemen sumber daya perairan akan berkaitan dengan peningkatan kualitas dan produksi pangan berbahan SDA perairan.
Rata – rata pendapatan per bulan yang biasanya diberikan dengan pekerjaan yang cukup menyita waktu sekitar 5 sampai 7 juta rupiah.
Spesialis konservasi alam
Prospek kerja yang selanjutnya adalah menjadi spesialis konservasi alam. Pekerjaan ini pada umumnya berada di bawah bidang yang berhubungan dengan perindustrian.
Pada pekerjaan ini Anda akan memiliki tanggung jawab dalam memelihara sistem dan setiap yang berkaitan dengan sumber daya perairan di Indonesia. Gaji untuk bidang spesialis konservasi alam pada umumnya sekitar 2 sampai 5 juta rupiah per bulan.
Konsultan lingkungan
Sebagai konsultan lingkungan, Anda akan diberikan tugas untuk memberikan opini dan solusi terhadap permasalahan yang berkaitan tentang lingkungan. Terutama pada masalah pada sumber daya perairan.
Gaji untuk bidang konsultan lingkungan yang bekerja sama dengan saatu organisasi biasanya  8 jutaan rupiah per bulan.
Pengusaha
Jika Anda memiliki jiwa yang pantang menyerah, Anda bisa mencoba bisnis pengembangan budidaya ikan perairan air tawar atau air laut dengan ilmu perairan yang sudah Anda kantongi.
Menjadi seorang pengusaha membuat Anda akan mendapatkan omset yang tak terbatas dan jam kerja fleksibel setiap harinya.
Demikianlah ulasan mengenai prospek manajemen sumber daya perairan beserta gajinya yang bisa Anda jadikan referensi.